Berita

- 22 April 2025 14:11
Kegiatan Sosialisasi Indeks Inovasi Daerah Tahun 2025 dan Launching Aplikasi sirida.patikab.go.id
Pada tanggal 15, 16, dan 22 April 2025 bertempat di Ruang Rapat Rajawali Lantai 1 Bapperida Kabupaten Pati diselenggarakan acara Sosialisasi Indeks Inovasi Daerah Tahun 2025 dan Launching Aplikasi sirida.patikab.go.id secara berturut-turut dihadiri oleh admin UPTD SMP Negeri, admin UPTD Puskesmas dan RSUD serta admin Perangkat Daerah se-Kabupaten Pati. Dalam sambutan dan arahan Kepala Bidang Penelitian dan Pengembangan Bapperida Kabupaten Pati menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan sosialisasi seharusnya dilaksanakan pada awal bulan Februari 2025, namun dengan adanya kebijakan Bupati Pati terkait efisensi anggaran sebesar 80%, kegiatan ini baru dapat dilaksanakan di bulan April 2025 setelah seluruh tahapan penganggaran selesai. Berdasarkan informasi dari Kemendagri bahwa meskipun terjadi efisensi sebesar 50% pada TA 2025 ini, kegiatan Penilaian Indeks Inovasi Daerah (IID) dan Innovative Government Award (IGA) Tahun 20205 tetap dilaksanakan. Oleh karenanya, kegiatan ini masih tetap dilaksanakan dengan tetap menjamin kualitas dan kuantitas inovasi daerah. Sesuai dengan Keputusan Bupati Pati Nomor: 010/3043 Tahun 2024 tentang Inovasi Daerah Pemerintah Kabupaten Pati Tahun 2024, sebanyak 150 inovasi daerah perlu dipersiapkan data dukung 20 indikator IID dan IGA Tahun 2025. Dalam rangka mempercepat dan mempermudah Perangkat Daerah dan UPTD SMP Negeri serta UPTD Puskesmas dan RSUD se-Kabupaten Pati dalam menginput data tersebut, maka Bidang Penelitian dan Pengembangan Bapperida Kabupaten Pati telah menyiapkan aplikasi sirida.patikab.go.id. Aplikasi sirida.patikab.go.id merupakan aplikasi terintegrasi dalam satu portal unit organisasi yang meliput layanan riset, jurnal litbang, krenova, inovasi daerah, dan kekayaan intelektual. Kegiatan ini juga bertujuan untuk dilakukan bimtek dna ujicoba serta launching aplikasi sirida.patikab.go.id. Peserta mencoba login dengan menggunakan akun email gmail/google yang telah didaftarkan sebelumnya ke tim Bapperida Kabupaten Pati.