Riset
- 2024
Gangguan Siklus Menstruasi Pada Remaja Putri Pondok Pesantren Raudlatul Ulum Guyangan Trangkil Pati
Penulis: Yesita Ragil Kusumaningrum, Feri Catur Yuliani
Email: [email protected]
Link: https://jurnal.usp.ac.id/index.php/health-living-journal/article/view/121
Bidang: Kesehatan
Publikasi: Jurnal
Prevalensi gangguan menstruasi di Jawa Tengah dengan presentase nyeri menstruasi 89,5%, ketidak teraturan menstruasi sebanyak sebesar 31,2%, dan durasi menstruasi yang panjang sebesar 5,3%. Hasil studi di daerah Pondok Pesantren Raudlatul Ulum Guyangan Trangkil Pati menyatakan bahwa dari 90% responden yang mengalami gangguan menstruasi, keluhan yang dirasakan mengganggu adalah hipermenorea sebanyak 45% dan oligomenorea sebanyak 35% dan desminorea 20%. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kejadian gangguan siklus menstruasi pada santri pondok pesantren Raudlatul Ulum Guyangan Trangkil Pati. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah 71 remaja putri. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling dengan jumlah sampel 35 responden. Instrumen yang digunakan dalam penelitian adalah cheklist. Hasil penelitian didapatkan data bahwa gangguan siklus menstruasi pada remaja putri pondok pesantren Raudlatul Ulum Guyangan Trangkil Pati terdiri dari kejadian amenorea 11,4%, oligomenorea 22,9%, hipermenorea 17,1%, hipomenorea 5,7% dan siklus menstruasi 21-35 hari 42,9%.Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa mayoritas sejumlah 42,9% remaja putri mengalami siklus menstruasi 21-35 hari.