Riset
- 2023
Analysis Of Implementation Of Pencak Silat Achievement Development For Primary School Children
Penulis: Muhammad Bagus Binathara, Tito Pangesti Adji
Email: [email protected]
Link: https://jurnal.usp.ac.id/index.php/pitutur-pesantenan/article/view/101
Bidang: Pendidikan
Publikasi: Jurnal
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi pembinaan prestasi yang adapada cabang olahraga pencak silat khususnya yang diterapkan pada usia anak sekolah dasar. Kemajuan yang terjadi pada setiap cabang olahraga di dunia harus diimbangi oleh penerapan keilmuan sehingga dapat menghasilkan hasil yang optimal. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskripsi kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan analisis dokumen supaya dapat menggambarkan suatu objek penelitian berupa fakta yang aktual dan dapat dipertanggungjawabkan. Data dianalisis menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan belum adanya perhatian pemerintah untuk mengembangkan potensi anak mulai dari usia sekolah dasar. Minimnya kejuaraan, terbatasnya kelas yang dipertandingkan dan mahalnya kejuaraan terbuka pada cabang olahraga pencak silat untuk anak usia sekolah dasar dapat menjadi kesimpulan bahwa implementasi pembinaan prestasi belum dapat terlaksana secara optimal.