Riset
- 2024
Analisis Hukum Perpanjangan Masa Jabatan Kepala Desa dan Pengaruhnya pada Kesejahteraan Masyarakat
Penulis: Diah Dewi Kusdiarti, Nila Arzaqi
Email: [email protected]
Link: https://jurnal.usp.ac.id/index.php/virtue-jurispudence/article/view/125
Bidang: Bidang Lainnya
Publikasi: Jurnal
Penelitian ini mengkaji pengaruh perpanjangan masa jabatan kepala desa terhadap kesejahteraan masyarakat. Dalam beberapa tahun terakhir, banyak negara, termasuk Indonesia, yang mengalami perubahan dalam kebijakan pemerintahan desa, termasuk perpanjangan masa jabatan kepala desa dalam Undang-Undang Nomor 06 Tahun 2014. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak dari kebijakan tersebut terhadap kesejahteraan masyarakat di tingkat desa. Melalui metode kualitatif dengan wawancara mendalam dan survey kepada masyarakat desa, penelitian ini menemukan bahwasanya perpanjangan masa jabatan kepala desa memiliki dampak yang kompleks, baik positif maupun negatif, bagi kesejahteraan masyarakat.