Riset
- 2014
Analisis Ekonomi Industri Bandeng Presto Skala Rumah Tangga Dan Kecil Di Kabupaten Pati
Penulis: Herna Octivia Damayanti
Email: [email protected]
Bidang: Kelautan Dan Perikanan
Publikasi: Prosiding
Potensi hasil perikanan budidaya tambak berupa ikan bandeng yang besar di Kabupaten Pati memacu berkembangnya berbagai jenis industri pengolahan ikan bandeng, salah satunya industri pengolahan bandeng presto. Industri bandeng presto yang ada masih dalam skala rumah tangga dan kecil. Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan analisis ekonomi terhadap industri bandeng presto skala rumah tangga dan kecil di Kabupaten Pati. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan dilaksanakan pada bulan Maret 2014. Sumber data primer dari hasil wawancara dengan pengusaha bandeng presto skala rumah tangga dan kecil. Teknik pengambilan sampel dengan purposive sampling. Lokasi penelitian berada di Desa Mangunlegi Kecamatan Batangan dan Desa Dukutalit Kecamatan Juwana. Analisis ekonomi yang digunakan mengacu pada modul analisis usaha perikanan budidaya yang dikeluarkan oleh Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya, Balai Besar Pengembangan Budidaya Air Payau Jepara tahun 2011. Hasil penelitian adalah (1) Industri bandeng presto skala rumah tangga : nilai BCR 1,100 artinya layak untuk dijalankan. Nilai BEP 14.491,096 artinya harga jual belum mencapai titik impas harga yang diharapkan. Nilai FRR 100,924 artinya tingkat sebesar 100,924%. Nilai PPC 0,991 artinya asumsi pengembalian kredit 0,991 tahun atau 11 bulan 2 hari; (2) Industri bandeng presto skala kecil : nilai BCR 1,512 artinya layak untuk dijalankan. Nilai BEP 37.045,776 artinya harga jual ini belum mencapai titik impas harga yang diharapkan. Nilai FRR 340,244 artinya tingkat kepercayaan sebesar 340,244%. Nilai PPC 0,294 artinya asumsi pengembalian kredit adalah 0,294 tahun atau 3 bulan 1 hari. Kata kunci : analisis ekonomi, bandeng presto, industri bandeng presto skala rumah tangga, industri bandeng presto skala kecil, Kabupaten Pati