Riset
- 2018
Produktivitas Jaring Purse Seine Di Kabupaten Pati
Penulis: Herna Octivia Damayanti
Email: [email protected]
Bidang: Kelautan Dan Perikanan
Publikasi: Penelitian
Produktivitas mempengaruhi tingkat penerimaan dan pendapatan suatu usaha salah satunya adalah usaha perikanan jaring purse seine. Oleh karena itu, dibutuhkan proses atau cara dalam meningkatkan produktivitas. Tujuan penelitian adalah : (1) menganalisis R/C rasio; (2) menganalisis produktivitas; (3) menganalisis faktor produksi yang mempengaruhi usaha; (4) menganalisis skala perolehan (return to scale); (5) menganalisis tingkat efisiensi; (6) menganalisis tingkat pemanfaatan sumberdaya ikan; (7) menentukan strategi pengelolaan sumberdaya perikanan tangkap di Kabupaten Pati. Penelitian bersifat deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dengan lokasi Desa Bajomulyo dan Desa Bendar Kecamatan Juwana Kabupaten Pati. Waktu penelitian bulan April-September 2018. Jumlah sampel 56 sampel. Analisis data : (1) kelayakan Finansial (R/C Rasio); (2) produktivitas parsial; (3) fungsi produksi frontier; (4) return to scale; (5) efisiensi usaha; (6) tingkat pemanfaatan SDI; (7) strategi pengelolaan SDI dengan AHP. Hasil penelitian yaitu (1) Rasio R/C musim puncak, musim biasa skenario dan musim paceklik >1 berarti usaha layak dijalankan. (2) produktivitas usaha baik per trip 54,450 ton/trip; per PK 0,960 ton/PK; per ABK 8,096 ton/orang; per GT 3,457 ton/GT. (3) Input signifikan pada taraf kepercayaan 99% yaitu GT kapal, solar, oli, konsumsi dan jumlah ABK dan Input signifikan pada taraf kepercayaan 95% yaitu luas jaring dan jumlah lampu. (4) Return to Scale adalah increasing return to scale. (5) efisiensi teknis, alokatif dan ekonomis menunjukkan tidak efisien. (6) Tingkat pemanfaatan usaha perikanan jaring purse seine 102,48%. (7) Urutan prioritas strategi berdasarkan aspek pengelolaan yaitu SDM, SDI, Infrastruktur dan Lembaga
Kata kunci : efisiensi, frontier, pemanfaatan, produktivitas, R/C rasio, strategi, return to scale